Gudang Alat Tulis di Tangerang Terbakar, 12 Armada dan 50 Personel Diterjunkan

  2 Okt 2024 20:10
         

Lenteraindonesia.id, Tangerang – Gudang penyimpanan alat tulis di Jatiuwung, Kota Tangerang terbakar hebat. Api membumbung tinggi dan asap tebal menyelimuti kawasan sekitar.

Kebakaran gudang yang berisi bahan mudah terbakar, seperti bahan pelastik dan kardus itu terjadi Rabu, 2 Oktober 2024 sekitar pukul 02.00 WIB.

Kepala UPTD Damkar Kecamatan Periuk Kamaluddin Azizi mengatakan, petugas mendapat laporan kebakaran sekitar pukul 02.00 WIB dinihari.

“Namun api berhasil dipadamkan sekitar pukul 08.00 WIB,” kata Kamaluddin di lokasi kejadian.

Kamaluddin menegaskan banyaknya benda mudah terbakar, seperti bahan plastik, serta kardus membuat api cepat membesar dan petugas sempat kesulitan melakukan proses pemadaman karena hanya menunggu air.

“Seharusnya kita menggunakan [cairan busa] foam liquid, tapi kita masih menggunakan air,” ucapnya.

Sebanyak 12 armada pemadam kebakaran dan diterjunkan di lokasi kejadian berikut 50 personel. Kamaluddin belum bisa memastikan penyebab kebakaran gudang alat tulis pulpen itu apakah karena korsleting listrik.

“Untuk kronologi sampai sekarang kami belum mengetahui penyebab pasti kebakaran tersebut,” ungkap Kamaluddin.

Dalam insiden kebakaran tersebut, Kamaluddin mengatakan, tidak ada korban jiwa maupun luka.

“Korban luka maupun jiwa tidak ada,” tandasnya.

Penulis: Ade Saputra I Editor: PT

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *