Akibat Hujan Deras, Puluhan Rumah di Pondok Bahar Kota Tangerang Terendam Banjir

  7 Jan 2024 02:17
         

Lenteraindonesia.id, Kota Tangerang – Puluhan rumah di Komplek Pondok Bahar, Kelurahan Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah, Kota Tangerang terendam banjir akibat hujan deras dan menyebabkan Kali Acek meluap.

Luapan banjir diketahui sudah terjadi sejak Sabtu (6/1/2024) malam. Namun, terus terjadi hingga dini hari. Ketinggian banjir mencapai 45 centimeter.

“Saat ini di RT 001 RW 007, masih 25 sampai 40 centimeter,” kata Lurah Pondok Bahar, Boby Ernanto, Minggu (7/1/2024) dini hari.

Menurutnya, ada sebanyak 115 kepala keluarga komplek terdampak langsung dengan total rumah sebanyak 69.

“Ada sebanyak 69 rumah yang terdampak dengan jumlah 115 KK dan 231 jiwa,” ungkap Boby.

Ia juga menyiagakan beberapa titik posko pengungsian untuk warga yang terdampak banjir, jika kondisi air semakin tinggi.

“Kita sudah siagakan posko pengungsian, seperti di Aula Kantor Kelurahan Pondok Bahar dan Masjid Nurul Amal,” tegasnya.

Ia berharap banjir tersebut segera surut, agar aktivitas warga bisa kembali normal seperti biasanya.

“Kalau diliat dari kodisi hingga saat ini air semakin naik, tapi mudah-mudahan pagi nanti surut dan kembali normal,” pungkas Boby.

Tidak ada komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *